Melangkah Mundur Sejenak (catatan mini)

Sesekali kita perlu berhenti lalu melangkah mundur sejenak. Ada hal-hal yang perlu direnungkan ketika ketika sedikit mengecilkan ambisi.

Bisa jadi saat kita terlalu fokus untuk maju, maka kita melewatkan detil-detil perubahan alam yang mempesona. Kita bisa kehilangan empati karena terobsesi mengejar target tanpa penghayatan pada proses.

Melangkah mundur sejenak lalu berhentilah. Koreksi kesalahan di jejak sebelumnya. Beri jeda pada tubuh untuk beristirahat, bersyukur dan memperhatikan taktik menuju jalan berikutnya.

Tidak ada komentar